24.2.10

Degradasi Lingkungan

Degradasi lingkungan merupakan penurunan derajat lingkungan baik dari segi kualitas maupun kuantitas suatu lingkungan, berkurangnya nilai estetika suatu lingkungan, serta terjadinya pengalihfungsian suatu lingkungan maupun fasilitas umum.
Fakta yang dapat dilihat pada masalah degradasi lingkungan yaitu pencemaran lingkungan di sekitar tepi kali/sungai yang dijadikan daerah pemukiman oleh masyarakat sekitar, tempat-tempat wisata yang semula dibangun untuk berlibur bersama sanak keluarga maupun para kerabat kini tinggal pemandangan yang kumuh dan tidak teratur, serta taman koleksi yang semula bermanfaat sebagai jantung kota yang mampu meminimalisir pemanasan global dan memberikan kesejukan daerah sekitar kini tidak sedap lagi dipandang mata. Selain itu, fasilitas umum yang sengaja disediakan agar dapat dimanfaatkan justru sekarang menjadi ajang pelampiasan ekspresi oleh tangan-tangan yang tidak bertanggung jawab.
Kita dapat menjumpai hal-hal tersebut di lingkungan manapun tempat kita tinggal maupun saat menelusuri suatu perjalanan. Degradasi lingkungan yang terjadi dapat disebabkan oleh ulah tangan manusia sendiri, yang seharusnya menjaga, memelihara, bahkan melestarikan lingkungannya. Selain itu, gaya hidup manusia yang luxurious menyebabkan manusia tidak lagi mempedulikan lingkungan karena mereka sudah menikmati kehidupan yang lebih layak tanpa menyumbangkan realisasi dari rasa kepedulian. Manusia kurang menyadari bahwa lingkungan di sekitar mereka juga merupakan tanggung jawab mereka karena secara tidak langsung mereka memanfaatkan/menikmati segala fasilitas di lingkungan tersebut. Peran pemerintah yang masih minim juga merupakan faktor yang menyebabkan degradasi lingkungan tidak terkendali.
Ketidakdisiplinan manusia dalam menjaga lingkungannya seperti membuang sampah sembarangan dapat menimbulkan dendamnya alam pada manusia yaitu terjadi banjir, dan banjir yang terjadi akan kembali merusak lingkungan sekitar. Kurangnya pelestarian tumbuhan juga membawa dampak pada topografi tanah/daratan, tidak ada cengkaman akar tumbuhan kepada tanah, dan hal tersebut dapat menyebabkan tanah longsor. Selanjutnya, degradasi pengikatan karbondioksida akibat jumlah kendaraan yang sulit dikendalikan, limbah pabrik berupa asap yang terus menggulung di udara, dapat menyebabkan penipisan lapisan ozon, yang selanjutnya menimbulkan berbagai penyakit pada manusia seperti kanker kulit, dll. Menurut Wardana (dalam http://bhumisenthana.blogspot.com/2007/10/degradasi-lingkungan-akibat-pola.html), suhu global meningkat skitar 5 derajat C (10 derajat F) sampai abad brikutnya.
Agar pengendalian degradasi lingkungan dapat terealisasikan, harus terdapat upaya penanggulangan yang mengarah kepada pelestarian lingkungan. Mengingat bahwa lingkungan adalah bagian dari hidup manusia, kita harus segera sadar bahwa selain memanfaatkan dan menikmatinya, kita juga memiliki kewajiban untuk memelihara demi kelangsungan pemanfaatan lingkungan serta fasilitas yang ada di dalamnya.
Upaya yang dapat dilakukan yaitu dengan menggunakan fasilitas umum dengan sebaik-baiknya (sesuai dengan prosedur) serta tidak merusaknya. Kemudian, menumbuhkan sifat inovatif dan meningkatkan kreatifitas sehingga lingkungan tetap dalam keadaan bersih, rapi, dan nyaman, caranya yaitu dengan melakukan daur ulang sampah-sampah (kemasan non organik) menjadi sesuatu yang bernilai ekonomis, mengadakan penghijauan pada skala rumah tangga, seperti tanaman hias, buah-buahan (bisa dalam bentuk tabulampot (tanaman buah dalam pot) atau di pekarangan rumah), dsb.
Hal tersebut secara perlahan akan mengurangi pencemaran lingkungan. Selain itu, pemerintah daerah setempat juga harus segera membangkitkan kembali peraturan-peraturan (berkaitan dengan lingkungan) yang telah ditetapkan sebelumnya. Merealisasikan kebijakan-kebijakan yang telah dibuat secara persuasif dengan mengajak masyarakat berpartisipasi aktif membangun lingkungan yang lebih hidup.

17.2.10

Sang Pemburu Mimpi

            Tak ada rotan akar pun jadi. Satu peribahasa yang memberikan makna bahwa sesuatu yang dicari, apabila tidak ditemukan maka dapat digantikan/dilakukan dengan alternatif lain, yang memiliki sifat atau fungsi yang hampir mirip.
Sebenarnya, sesuatu yang dicari ini masih dapat diperoleh/dicapai, dalam hal ini yaitu rotan. Rotan yang dimaksudkan sesungguhnya masih dapat ditemukan karena telah diakui keberadaannya, hanya saja orang yang mencarinya tidak tahu di mana keberadaannya dan ia belum menemukan arah petujuk agar bisa memperolehnya.
Perumpamaan ini bisa dihubungkan dengan suatu keinginan atau cita-cita seseorang, yang begitu antusias dan yakin atas tujuan yang dikehendakinya.
Sesuatu hal yang menjadi impian akan selalu dikejar oleh pemburunya. Tetapi apabila pemburunya tersebut merupakan manusia yang kurang menghargai lelahnya hidup, yaitu orang yang pesimis sebelum masuk ke medan perang, maka ia akan mengambil jalan/alternatif lain yang baginya lebih mudah untuk diperoleh, meskipun ia tahu tujuan utama yang sebelumnya ia idamkan jauh lebih baik. Penyimpangan tersebut dilakukan atas dasar kebuntuannya dalam mencari arah petunjuk menuju harapan itu.
Mereka  lazimnya seperti orang yang terburu-buru dikejar masa (waktu). Bagaikan orang yang berdiri di atas dahan sehingga mereka khawatir akan terjatuh ke tanah. Terputusnya episode impian di masa depan yang diakibatkan sifat pesimis diri. 
Sang pemburu impian kehilangan semangat setelah berjalan sekian kilometer. Ia kehabisan tenaga saat berada dipersimpangan jalan. Lalu ia menemukan sebuah telaga yang tak jauh dari tempat ia berdiri. Telaga tersebut terlihat menawan, meski tak secantik dan semolek telaga yang selalu ada dibenaknya. Begitu mudah orang ini melupakan cita-citanya. Maka ia memutar tubuhnya tanpa peduli lagi kepada bayang-bayang impian yang indah itu.
Kubu lain yang berbeda, mereka pantang menjadi pecundang dalam permainan dunia. Mereka mampu menjadi aktor sekaligus sutradara cerita hidupnya sendiri. Tanpa merasa terbebani dan selalu berusaha untuk tidak membebani yang lain. Ia memberikan goncangan sebagai tanda peneguran kepada jiwa-jiwa yang lapuk dan mudah rapuh.
             Hati mereka memiliki top power yang dapat menstabilkan hati yang labil. Baginya, keteguhan hati merupakan tameng yang berperan sebagai pelindung ketika mata pedang menghunus.
 Tak ada seorang pun yang mampu memeranginya, sekalipun mereka bersama sekutu-sekutunya. Dan tidak ada satu hal pun yang dapat merebahkan keteguhan hati sang pemburu mimpi itu.
Keyakinan yang mantap akan suatu harapan sangat dibutuhkan. Keyakinan bahwa tujuan tersebut mampu membawa pemburunya kepada keadaan yang lebih baik. Optimistis terkadang dipandang sebagai sebuah ego yang tak bisa ditolerir. Bagaimana manusia saja memandang suatu hal dengan prasangka yang baik.

14.2.10

Mencari Ide Blogging

          Seringkali kita kehilangan ide alias mentok untuk mengisi blog kita. Padahal posting baru sudah ditunggu-tunggu pembaca yang suka berkunjung ke blog kita, termasuk yang telah menjadi followers. Up to date posting suatu blog sangat mempengaruhi daya minat para pembaca blog, jika kita sudah lamaaa sekali tidak memposting judul baru maka lama kelamaan kita bisa kehilangan loyalitas para pembaca. So, tanda-tanda kehidupan akan segera musnah dari riwayat blog kita. Heu...heu....,,sedih yah...!!
           Trus, gimana dong supaya kita nggak kehabisan ide untuk selalu posting judul baru di blog??
Ada beberapa hal yang mesti dilakukan oleh seorang blogger agar blognya tetap up to date.

pertama,
Banyak-banyaklah membaca, bentuknya apa aja, baik koran, majalah, novel, buku motivator, buku pengetahuan, atau bahan-bahan bacaan dari internet hasil browsing isengan. Membaca dapat menimbulkan ide baru karena pengetahuan dan wawasan yang baru saja diperoleh.

kedua,
Jadilah orang yang perhatian. Mulailah menjadi orang yang peka terhadap lingkungan sekitar, baik dari gejala-gejala yang dapat dilihat oleh mata maupun yang tidak dapat dilihat oleh mata. Yang dapat dilihat oleh mata saya beri contoh, ketika kita melihat seseorang sedang menyapu lantai, bila kita hanya sekedar melihat maka yang terpikir hanya bahwa pekerjaan itu melelahkan. Tetapi, bila kita kembangkan pikiran maka kita dapat menarik kesimpulan bahwa pekerjaan menyapu lantai itu selain dapat menyehatkan tubuh juga dapat melatih kesabaran dan ketelitian..dan bla bla bla. Yang tidak dapat terlihat oleh mata bisa berupa kepekaan perasaan, memancing argumentasi, dan lain sebagainya.

ketiga,
Menuliskan segala yang ada di pikiran. Apa pun bentuknya, baik itu berupa statement, gambar karikatur, lukisan, dan sebagainya. Bila satu hal dituangkan maka akan menjadi sebuah postingan baru di blog kita jika kita pandai mengembangkannya. Atau apabila kamu suka memotret segala hal yang menarik, foto tersebut dapat dikembangkan menjadi sebuah cerita atau sebuah informasi yang kira-kira dibutuhkan oleh para pembaca.

          Hahhaa...,semoga tiga poin ini bermanfaat dan dapat memancing ide kamu untuk mengisi blog kamu dengan postingan baru. Saya pun memberikan wejangan ini untuk kepentingan posting baru di blog saya,,hihiiii..... :D

9.2.10

Putih dalam Gelap

Seorang gadis, yang sedang menikmati masa remajanya,suatu ketika ia diajukan pertanyaan oleh seorang bibinya yang begitu menyayanginya. Maka terjadilah sebuah percakapan.

bibi   :  Kamu sudah remaja, apalagi masa remajamu
           berumur tua, sebentar lagi dewasa, mungkin
           saatnya kamu untuk memikirkan pasangan hidup.


gadis :  Aku merasa kini belum saatnya,...masih terlalu
           banyak yang ku pikirkan di luar urusan itu.


bibi   :  ..................!!


gadis :  Aku cukup merasakannya, tanpa harus memikirkan.
           Karena terkadang apa yang kita pikirkan tidak
           sejalan dengan yang kita rasakan.


bibi   :  (to the point) Laki-laki seperti apa yang kamu
           harapkan?


gadis :  (menghela napas) Aku ingin lelaki itu seperti ayah!!!
            seperti ayah yang keras kepala
            seperti ayah yang egois
            seperti ayah yang tidak begitu peduli
            dan, seperti ayah yang pelit ...

bibi   :  Mengapa demikian??!!? Tak adakah yang jauh
            lebih baik perangainya?

gadis :  Memang demikian..., aku senang, sebab ayah keras
            kepala dalam kebenaran dan tidak pernah
            menolerir kebathilan.
            Ayah egois, jika ia merasa tidak ada satu pun yang
            mampu mewujudkan suatu kebaikan.
            Ayah tidak begitu peduli ketika ia tahu bahwa
            teman-temanku begini dan begitu, karena baginya
            berteman itu dengan siapa saja, dan kewajiban bagi
            kita mempengaruhi mereka ke arah yang lebih baik
            tanpa harus terpengaruh kepada yang buruk.
            Ayah pelit, sewaktu aku meminta ini dan itu, yaitu
            hal yang dapat membuatku lalai dari kewajibanku.

8.2.10

Satu Kisah dari Rasulullah SAW.

Nabi Muhammad SAW. merupakan nabi terakhir sekaligus nabi seluruh umat sepanjang masa. Ia merupakan manusia istimewa yang dikasihi Allah SWT. Perjuangannya dalam menyebarkan agama Allah telah mempertaruhkan diri, jiwa, hati, dan pikirannya. Bahkan segala pemberian Allah untuknya, ia kembalikan dalam memperjuangkan agama yang telah diamanahkan kepadanya. Kepribadiannya yang memukau setiap makhluk yang berhadapan dengannya mampu mengubah dunia menjadi terang benderang dan menyejukkan hati bagai taman bunga yang terbasuh embun pagi.
Segala yang ada pada dirinya, tak selangkah pun menjadikan langit gelap. Setiap perkataan yang keluar dari mulutnya tak ada yg mubadzir bahkan mudhorot. Perilaku dan tindakannya bagaikan nasihat tanpa angin lalu. Taqrirnya atas segala hal merupakan perhatian beliau atas keselamatan umatnya. Beliau tak pernah sekalipun menaruh titik hitam di hatinya. Begitu teratur dan indahnya Ia menata hati sehingga tak ada sedikit pun keburukan melekat dalam dirinya, dan hal itu berlaku untuk seluruh makhluk di dunia.
Telah dikisahkan, bahwa suatu hari Rasulullah SAW. kedatangan seorang Badui, maka berlangsunglah percakapan antara keduanya. “wahai Rasulullah, aku pernah mengatakan kpd kaum di desaku yang telah masuk Islam, bahwa jika mereka ingin masuk Islam, mereka pasti akan mendapatkan rezeki yang berlimpah ruah. Saat ini mereka dalam keadaan kelaparan. Aku takut jika mereka keluar dari Islam, sebagaimana mereka masuk Islam dengan satu tujuan. Aku khawatir mereka akan keluar Islam juga dengan satu tujuan, yaitu masalah makanan. Oleh sebab itu, jika engkau bersedia menolong mereka, maka aku bersedia membawanya.”
Setelah mendengar penuturan lelaki itu, Rasulullah menoleh kepada Ali bin Abu Thalib di sampingnya. “ya Rasul, mereka tidak memiliki makanan sedikit pun,” kata Ali. Maka saat itu juga datang seseorang yang menawarkan kurma, dan berkata lelaki itu, “hai, Muhammad, maukah engkau berhutang kurma dengan pembayaran beberapa waktu?” Nabi setuju dengan tawaran tersebut. Kemudian kurma itu langsung dibawa kepada orang yang membutuhkan makanan. Beberapa hari sebelum jatuh tempo pembayaran, lelaki itu datang kepada Rasulullah untuk menagih. “hai Muhammad, bayarlah hutangmu! Demi Allah, aku lihat semua Nabi Abdul Muthalib itu suka menunda pembayaran hutang!” kata lelaki itu sambil menarik keras baju dan sorban beliau. Melihat kejadian itu, Umar Bin Khatab berkata dg nada marah, “hai musuh Allah! Begitu beraninya kamu berbuat dan memaki Nabi seperti itu. Jika tidak dilarang, aku pasti akan membunuhmu!”
Nabi menenangkan Umar dan berkata kepadanya, “wahai Umar, bayarlah hutangku padanya dan tambahkan dua puluh gantang kurma sebagai ganti ancamanmu padanya tadi”. Umar menuruti perintah Rasulullah. “hai Umar, tahukah kau siapa aku sebenarnya?” tanya lelaki itu. “Aku tidak tahu” jawab Umar dengan penuh keheranan. “Aku adalah Zaid bin San’ah, pendeta Yahudi”. “Mengapa engkau berbuat demikian terhadap Rasullullah?” tanya Umar. “wahai Umar, ketika aku melihat wajah Rasulullah, aku lihat tanda kenabian di wajah beliau kecuali dua perkara saja yang belum aku buktikan, yaitu kesabaran dan ketinggian budi beliau. Setelah aku buktikan kedua sifat itu, maka kini saksikanlah olehmu bahwa aku masuk Islam, dan saksikan juga bahwa separuh dari hartaku aku sedekahkan pada kaum Muslimin,” tegas Zaid bin San’ah.
Begitulah kecakapan hati Rasulullah. Kepribadiannya tak pernah tercoreng di mata manusia, bahkan di mata kaum Yahudi sekalipun. Sebaliknya, sikap luhur nan lembut beliau mampu menggetarkan hati orang Yahudi hingga dirinya ridho mengabdi pada agama Allah SWT.
Semoga sifat Rasulullah terpatri pada diri umatnya hingga akhir zaman. Amin.

Agar Mata Terlihat Segarr

Mata merupakan bagian terpenting pada anggota tubuh manusia. Betapa sangat berharganya indera penglihatan ini dalam kehidupan. Namun, terkadang manusia kurang memperhatikan kesehatan mata sehingga dapat mengurangi manfaat atau bahkan dapat menimbulkan penyakit pada mata.
Alat indera yang satu ini juga merupakan bagian tubuh yang sangat mempengaruhi penampilan kita. Untuk itu, memiliki mata yang indah merupakan impian setiap orang. Sebenarnya, mata yang indah dapat dimiliki oleh siapapun, tidak memandang keturunan ataupun perawatan yang sulit.
Berikut ini adalah tips agar menjadikan mata terlihat lebih segar :
1. Konsumsi sayur dan buah segar; ini merupakan poin pertama untuk merawat mata agar terlihat lebih fresh. Rajin-rajinlah mengonsumsi sayuran (jenis apapun) dan buah-buahan terutama yang mengandung vitamin A, sebab mata membutuhkan asupan zat makanan agar mata tidak kepayahan karena bekerja sepanjang hari.
2. Tidur yang cukup; istirahatkan mata dengan tidur yang cukup, selain itu kualitas tidurnya juga harus baik. Jangan memaksakan mata untuk tetap bangun apabila mata telah lelah. Paling tidak tidur malam selama 6-8 jam.
3. Tidak merokok; merokok sangat cepat membuat mata menjadi buram/kemerahan sehingga mata terlihat kurang bening.
4. Hindari asap dan debu; asap dan debu menjadikan mata kotor, terkadang membuat mata merah. Apabila kita berada di suatu tempat yang penuh dengan asap atau debu maka pejamkan mata beberapa menit sampai asap atau debu tersebut berkurang sehingga permukaan bola mata terhindar dari asap dan debu.
5. Melihat penghijauan; saat baru bangun tidur terutama pada pagi hari, arahkan mata ke pohon-pohon atau tanaman-tanaman di sekitar rumah. Konon, warna hijau itu sangat cocok untuk kesehatan mata.
6. Melakukan pembersihan; sewaktu-waktu bersihkan mata dengan air pembersih mata (tetes mata), atau apabila ingin dengan cara yang alami gunakan kembang teleng (bunga berwarna ungu).
Selamat berusaha…! Penampilan menarikmu terpancar dari mata indahmu…. :)